Liputan6.com, Solo - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo akan menyelenggarakan malam bebas kendaraan atau car free night saat perayaan malam tahun baru 2019.
Car free night akan diberlakukan di sepanjang Jalan Slamet Riyadi hingga Balai Kota Solo.
Pada puncak pergantian tahun baru nanti juga akan ditandai dengan pemukulan gong karena kembang api dilarang di Kampung Jokowi.
Kepala Dinas Pariwisata Solo, Hasta Gunawan mengatakan, untuk menyambut malam tahun baru akan digelar car free night di sepanjang jalan utama Kota Solo. Penutupan jalan untuk kendaraan bermotor akan dimulai sekitar pukul 21.00 hingga 01.00 WIB.
"Sepeda motor dan mobil tidak boleh masuk Jalan Slamet Riyadi hingga Balai Kota Solo karena diberlakukan car free night," ujar dia di Solo, Senin, 31 Desember 2018.
Menurut Hasta dengan ditutupnya jalan protokol tersebut, selanjutnya warga yang ingin mengisi malam tahun baru di car free night bisa menikmatinya dengan berjalan kaki maupun dengan naik sepeda.
Bahkan, Pemkot Solo telah menyiapkan panggung di lima titik untuk menghibur warga yang merayakan maam tahun baru di car free night.
"Panggung utama di depan Balai Kota Solo, sedangkan panggung lainnya terletak di sepanjang Jalan Slamet Riyadi, seperti di depan Loji Gandrun, Gladag, Plaza Sriwedari, dan Ngarsopuro," sebutnya.
Masing-masing panggung akan diisi pentas kesenian tradisional mulai dari karawitan, musik keroncong, teater, komedi hingga pentas musik.
Setiap panggung hiburan itu diisi dari kelompok-kelompok kesenian yang ada di kecamatan-kecamatan di Kota Solo.
"Nanti ada pentas karawitan dari kelurahan-kelurahan di Solo. Terus, ada pentas musik keroncong. Sedangkan untuk pentas-pentas musik itu sumbangan CSR perusahaan," tutur dia.
from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2RsqmgI
No comments:
Post a Comment