Pages

Sunday, September 23, 2018

Sumbangkan Duit, Bos Facebook Malah Dihujani Komentar Miring

Kekayaan CEO Facebook Mark Zuckerberg sedang turun naik. Zuck, demikian akrab disapa, sedang menghadapi kontroversi perihal privasi pengguna di Facebook, serta dalam melawan penyebaran berita palsu. 

Meskipun perusahaannya sedang kena kontroversi, berdasarkan perhitungan Business Insider, tiap jamnya dia mendapat USD 1,7 juta atau setara Rp 25 miliar (USD 1 = Rp 14.619) menurut perhitungan akhir Agustus lalu.

Artinya, tiap 60 detik, Zuck memiliki penghasilan sekitar Rp 417 juta. Hitungan tersebut didasarkan pada hartanya versi daftar Forbes pada Maret lalu. Dalam daftar awal tahun tersebut, kekayaannya terhitung sebesar USD 71 miliar atau Rp 1.037 triliun.

Menurut perhitungan waktu nyata, saat ini kekayaannya menurun menjadi USD 65,4 miliar atau Rp 956 triliun. Penurunan tersebut tidak terlepas dari turunnya harga saham Facebook. 

Pada Juli lalu, harga saham Facebook sempat merosot sampai 20 persen. Otomatis, kekayaan Zuck turut merosot. Dia pun terlempar dari posisi lima orang terkaya di dunia. 

Mark Zuckerberg pun harus dicecar oleh para wakil rakyat Amerika Serikat (AS) di Capitol Hill akibat kontroversi Facebook. Bahkan, Parlemen Britania Raya sampai mengultimatum Zuck untuk datang ke negaranya. 

Belakangan, Facebook berjanji untuk mengubah kebijakan perusahaannya. Beberapa perubahan yang sedang dilakukan Facebook adalah menambah personel untuk mengawasi konten yang melanggar, dan bekerja sama dengan otoritas pemilu di berbagai negara agar Facebook tidak disalahgunakan di musim politik. 

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2NyPCkB

No comments:

Post a Comment